Patah Pangkal Paha Kiri karena Gagal Take Off


Jumat tanggal 11 Desember 2020 akan menjadi hari yang tak terlupakan bagiku. Sebagai prolog, pada bulan Juni 2020, aku, Probo Susanto dan Donni Wisly Pasaribu, mendapatkan SK (Surat Keputusan) dan ST (Surat Tugas) mengenai penugasan kami sebagai calon pilot pesawat microlight trike di Balai Tanagupa. Berdasarkan SK dan ST tersebutlah aku dan Probo memulai hari-hari sebagai murid di Padepokan 1129 sejak 1 Juli 2020, sedangkan Donni adalah senior kami yang telah memulai pelatihan sejak Maret 2020. Pelatih kami sendiri merupakan pendiri Padepokan 1129 dan pilot andalan Balai Tanagupa selama lebih dari 10 tahun, Wahyudi Santoso, yang biasa kami panggil Capt. Yudi. Selain murid dari Balai Tanagupa, Capt. Yudi juga punya tiga murid lainnya yang berlatih bersama kami dari Balai KSDA Kalbar, yaitu Yoga, Nurul, dan Urai.

Lanjutkan membaca “Patah Pangkal Paha Kiri karena Gagal Take Off”

Puasa Komunikasi Online Selama Satu Setengah Bulan


Selama satu setengah bulan, tepatnya dari tanggal 21 Juli 2019 sampai 4 September 2019 in syaa Allah saya akan menjalani Pelatihan Pembentukan Polisi Kehutanan (Polhut) di Sekolah Pembentukan Perwira (Setukpa) POLRI, Sukabumi. Selama masa-masa pelatihan pembentukan tersebut, kami para peserta tidak boleh memegang handphone dan tidak bisa izin keluar Setukpa. Oleh karena itu saya mohon maaf bila saya tidak bisa dihubungi selama tanggal tersebut. Selain tidak bisa dihubungi jelas saya juga tidak bisa update blog maupun blogwalking.

Sampai berjumpa kembali di bulan September 2019 (in syaa Allah kalau masih ada umur dan kesempatan).

It’s Time for an English Session


Note: I am still learning English, sorry if my English is bad. (You can correct me!)

It’s been a long time since I first wanted to write a blog in English. I tried to write in before but never published it. I think that’s about 4 years ago. Somehow, now I want to try again. I hope this time this post can be published. [Now, alhamdulillah, this post was published, yeah!] 😛
Lanjutkan membaca “It’s Time for an English Session”

Sebuah Kisah tentang Rasa Sabar & Sifat Pelupa – Edisi Dibuang Sayang


#LatePost #EdisiDibuangSayang

Sabtu (5/3/2016) lalu, saya bersama guru lainnya, beberapa orang tua murid, dan sebagian besar murid pergi bersama ke Islamic Book Fair 2016 di Istora Senayan. Seharusnya itu menjadi hal yang menyenangkan, tapi ternyata takdir berkata lain. Bermula dari niat berbagi, tapi berakhir dengan perkara yang tidak sederhana.
Lanjutkan membaca “Sebuah Kisah tentang Rasa Sabar & Sifat Pelupa – Edisi Dibuang Sayang”

Kisah Belakang Layar Pernikahanku dan Kisah Keberkahan Setelah Pernikahan


Berdasarkan permintaan salah satu adik kelas saya di organisasi, saya akan menceritakan bagaimana proses menikah saya dan sedikit cerita tentang hidup pasca pernikahan. Sebenarnya dulu beberapa teman blog juga sudah meminta saya bercerita, tapi pada akhirnya baru sekarang saya tergerak, hehe.. Lanjutkan membaca “Kisah Belakang Layar Pernikahanku dan Kisah Keberkahan Setelah Pernikahan”

Firasat atau Prasangka atau …..??


Pernahkah kalian merasakan sebuah firasat yang ternyata firasat tersebut benar-benar terjadi? Jika pernah, apakah pernah merasakan “firasat” seperti di bawah ini?

Kayaknya kalau barang ini gak ditaruh/disimpan di sini, bakalan hilang/ketinggalan deh!

Kayaknya bakal ketemu polisi nih di jalan!

Kayaknya kalau gak pakai/bawa jaket bakal kedinginan deh! Dll. Lanjutkan membaca “Firasat atau Prasangka atau …..??”